Rabu, 25 Oktober 2023

PembaTIK 2023: Level 4 Berbagi dan Berkolaborasi

Holla Sobat Pena dan Pensil. Masih tentang PembaTIK 2023, nih. Kalau di postingan sebelumnya minPen bercerita tentang perjalanan menuju PembaTIK Level 4, kali ini minPen mau menceritakan kegiatan di level 4 ini. Yuk, ikuti ceritanya!

Well, setelah dag-dig-dug menunggu pengumuman lolos seleksi 30 besar, akhirnya minPen lolos dan termasuk peserta level 4. Sungguh, minPen tidak menyangka akan lolos saringan masuk. Nah, di level 4 ini, minPen dan peserta lainnya disebut sebagai Sahabat Teknologi Provinsi Sumatera Selatan. Sempat agak takut awalnya, minder juga karena ternyata ada Sahabat Teknologi yang sudah berkali-kali ikut dan selalu lolos masuk di level 4 ini. Huhuhu.. 😢 Tapi harus tetap optimis, sebab sudah terlanjur basah, mandi sekalian. hehehe. Oke, ikuti kegiatan minPen di PembaTIK level 4 ini yuk!

Di awal pelaksanaan level 4 ini, ada meet yang harus diikuti oleh 30 peserta dan menjelaskan rencana kegiatan berbagi dan berkolaborasi masing-masing. Pada kesempatan ini, minPen menyampaikan rencana berbagi dan berkolaborasi yang akan minPen laksanakan pada Jumat, 20 Oktober 2023. MinPen ingin berbagi dengan teman-teman di unit karya minPen dan sekitarnya. Pada kesempatan tersebut, kegiatan ini dihadiri oleh 30 rekan guru dan karyawan yang berkarya di SD Santo Yosef Lahat.

Nah, ini foto pelaksanaan kegiatan berbagi dan berkolaborasi secara tatap muka di sekolah minPen ya.









Untuk kegiatan berbagi dan berkolaborasi secara daring, minPen dan rekan-rekan difasilitasi oleh Duta Teknologi, loh. Waktu itu, karena minPen hanya seorang diri dari Kabupaten Lahat, minPen sempat bingung akan bergabung dengan siapa. Namun akhirnya ada tawaran dari rekan minPen yaitu ibu Ayu Thiara Arqarana, S.Pd. dari SMP PG Komering, OKU Timur yang menawarkan untuk bergabung dengan kelompok beliau yang kurang 1 orang anggota. Cuss deh, minPen setuju.


Komunikasi kami berlanjut dengan mempersiapkan, flyer, link Google Meet, daftar hadir, dan lain sebagainya.








Berikut ini dokumentasi ketika minPen dan rekan-rekan melaksanakan kegiatan Berbagi dan Berkolaborasi secara daring melalui platform Google Meet.



Video lengkapnya dapat disaksikan pada tautan berikut Video G-Meet 

Secara kelseluruhan kegiatan di level 4 : Berbagi dan Berkolaborasi minPen tayangkan dalam video berikut ya.


Bagaimana sobat Pena dan Pensil? Seru kan kegiatan PembaTIK ini? Cuss! pasang pengingat supaya tahun depan tidak ketinggalan informasi!

Terima kasih sudah membaca Blog Goresan Pena dan Pensil.

Salam Kreatif, Sehat, dan Semangat!

-minPen

PembaTIK 2023: Road to Level 4 Berbagi dan Berkolaborasi

 "PembaTIK - Pembelajaran Berbasis TIK"


Sobat Pena dan Pensil tentu sering mendengar tentang pembelajaran berbasis TIK, tapi apakah sobat tahu, bahwa PembaTIK ini juga merupakan program dari Balai Layanan Platform Teknologi?


PembaTIK merupkan program peningkatan kompetensi pendidik dalam kegiatan Belajar, Mengajar dan Berkarya untuk mendukung terciptanya Inovasi Pembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Merdeka dengan mengedepankan Pemanfaatan Platform Teknologi. Peningkatan Kompetensi TIK guru ini mengacu pada standar kompetensi TIK yang terdiri dari 4 level, yakni level literasi, implementasi, kreasi, dan berbagi & berkolaborasi.

Sobat Pena dan Pensil, pada tahun 2021, minPen pernah mencoba mengikuti PembaTIK ini loh. Sayangnya minPen gagal lulus level 3 Kreasi. Minpen terkendala karena pada waktu itu peserta harus super aktif utnuk mendapatkan informasi bahkan saat ada sinkronus, minPen ga ikutan. Hasilnya ya minPen bingung tugasnya seperti apa dan harus bagaimana. Hiksss, so sad, kan. 😭 Tapi minPen ga putus asa. Niat hati mau ikutan lagi di tahun 2022, apalah daya waktu ingat sudah bulan Agustus 😢. 


Finally, sobat Pena dan Pensil minPen berhasil mengikuti di tahun 2023 ini. MinPen lolos Level 1 Literasi, Lolos Level 2 Implementasi, dan akhirnya berhasil masuk di Level 3 Kreasi. 


Di Level 2 Implementasi, minPen harus membuat video pembelajaran yang mengimplementasikan ilmu yang sudah di dapatkan di level 2 ini. Nah kalau sobat Pena dan Pensil penawaran, yuk diintipin dulu. Hihihi


Ternyata mulai dari level 3 ini, segala sesuatu harus direncanakan sematang mungkin. MinPen sempat bingung, loh. MinPen mau buat bahan ajar seperti apa. MinPen suka banget bagian ini, banyak hal yang harus dieksplorasi. Karena kelamaan mikir, mau buat media seperti apa, minPen nyaris kehabisan waktu. 😱Akhirnya minPen memutuskan membuat media pembelajaran seperti jaman skripsweet dulu saja. Hehehe


Yuk, dicoba dulu MPI Level 3 - nya


Setelah minPen lega karena berhasil membuat media dan mengirimkan laporan sebelum dateline, minPen dag-dig-dug lagi. Ternyata eh ternyata, dari sekian banyak peserta di level 3, hanya 30 besar yang akan melanjutkan ke level 4. Nah, di luar 30 besar setiap Provinsi, tetap mendapatkan Sertifikat kelulusan Level 3, hanya saja tidak lulus seleksi masuk level 4. Ternyata, minPen lolos ke Level 4, sobat Pena dan Pensil! Rasanya campur aduk, seneng, takut, khawatir, semua campur jadi satu.


Nah, begitulah kira-kira perjalanan minPen menuju PembaTIK Level 4, sobat Pena dan Pensil. Tahun depan ikutan yuk! Seru, loh!


Salam Kreatif, Sehat, dan Semangat!


Popular Posts